Berita Terkini
Sumberahayu - Kamis, 4 Juli 2024 bertempat di Balai Desa Sumberahayu kegiatan penyaluran BLT DD 2024 tahap II Bulan April - Juni berlangsung dengan lancar dan tertib. Bantauan Langsung Tunai ini diserahkan langsung oleh Kepala Desa Sumberahayu, Bapak Bahtiyar Efendi yang di dampingi oleh Perangkat Desa dalam hal ini Kasi Kesejahteraan dan Pelayanan sebagai Pelaksana Kegiatan Anggaran.
Jumlah penerima BLT DD yaitu 15 orang dimana per penerima mendapatkan Rp. 300.000,-/bulan dan pada tahap II ini total sebesar Rp. 900.000,00 (April - Juni). Penyaluran BLT DD kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bertujuan agar dana desa dirasakan oleh masyarakat yang kurang mampu, khususnya untuk membantu meningkatkan ekonomi masyarakat.
Diharapkan segala macam bentuk bantuan yang disalurkan kepada masyarakat betul-betul tepat sasaran dan tepat guna, benar-benar bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat penerima bantuan.
Dipost : 08 Juli 2024 | Dilihat : 175
Share :